Rapat Forum Perangkat Daerah Penyusunan Rancangan Renstra BKD Provinsi Jawa Tengah Tahun 2025-2029 dan Renja Tahun 2026
Selasa, 15 April 2025, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Tengah menggelar Rapat Forum Perangkat Daerah dalam rangka Penyusunan Rancangan Rencana Strategis (Renstra) BKD Tahun 2025–2029 dan Rencana Kerja (Renja) Tahun 2026 di Aula Meritokrasi BKD Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala BKD Provinsi Jawa Tengah, Rahmah Nur Hayati, S.K.M., M.Kes., dengan menghadirkan narasumber dari unsur legislatif, yaitu Wakil Ketua Komisi A DPRD Provinsi Jawa Tengah, H. Mukafi Fadli, S.T., S.Ag., Anggota Komisi A DPRD Provinsi Jawa Tengah, Hafidz Alhaq Fatih, serta Anggota Komisi C DPRD Provinsi Jawa Tengah, Hj. Siti Rosidah, S.Ag. Rapat yang dimoderatori oleh Kepala Sub Bagian Program, Indro Aris Pujiyanto, S.STP., M.Si., ini mengusung tema “Mewujudkan Smart ASN untuk Menyongsong Indonesia Emas 2045.”
Forum ini bertujuan untuk menyelaraskan program dan kegiatan dalam Rancangan Renstra dan Renja BKD dengan kebijakan pemerintah pusat maupun kabupaten/kota, mempertajam target kinerja yang sesuai dengan tugas dan fungsi perangkat daerah, serta mengoptimalkan sinergi antarinstansi dalam pencapaian sasaran pembangunan nasional dan daerah. Selain itu, forum ini juga menjadi wadah untuk menyelaraskan pendanaan indikatif dari program dan kegiatan yang akan dilaksanakan.
Peserta yang hadir berasal dari berbagai instansi, yakni tujuh OPD Provinsi Jawa Tengah yang menjadi representasi stakeholder utama, serta tiga BKD/BKPPD/BKPSDM Kabupaten/Kota, yaitu dari Kabupaten Demak, Kota Salatiga, dan Kabupaten Kendal. Selain itu, kegiatan ini turut diikuti oleh pejabat pengawas dan administrator di lingkungan BKD Provinsi Jawa Tengah. Melalui forum ini, diharapkan diperoleh saran dan masukan yang konstruktif terhadap penyusunan dokumen Renstra dan Renja, agar lebih adaptif terhadap kebutuhan implementasi Manajemen ASN dan mampu meningkatkan efektivitas pengelolaan SDM aparatur di Jawa Tengah.
Kegiatan ini ditutup dengan penandatanganan Berita Acara Forum Perangkat Daerah sebagai bentuk komitmen bersama terhadap hasil pembahasan dan kesepakatan.